11 Alasan ASUS BR1100 Mumpuni untuk Jadi Laptop Belajar – Sudah masuk tahun 2022. Meskipun pembelajaran daring yang berkepanjangan tidak diharapkan oleh kebanyakan orang tua di Indonesia namun situasi pandemi sudah membuat kita terbiasa dengan belajar online.
Sebagian orang tua berusaha memperlengkapi buah hatinya dengan
fasilitas yang memadai walaupun pada awalnya harus bergantian dengan dirinya
dalam rangka sang buah hati bisa menjalani pembelajaran jarak jauh secara
memadai.
Masa awal pandemi melanda adalah masa yang berat bagi semua orang namun makin ke sini, sejumlah orang sudah mulai berupaya memberikan yang terbaik bagi putra-putrinya sebagai teman belajar terbaik. Sebut saja itu berupa tablet atau laptop murah untuk belajar online.
Nah, ASUS BR1100 bisa menjadi solusi bagi para orang tua yang sedang
mencari laptop untuk belajar online. Alasan ASUS BR1100 bisa diandalkan
adalah:
1. Laptop Tangguh
ASUS BR1100 didesain untuk menjadi tangguh dan diperlengkapi dengan
aneka fitur. Fitur-fiturnya membuat aktivitas belajar secara mudah bisa interaktif
dan membuat anak bisa bersenang-senang dengannya.
Ada 2 varian laptop BR1100. Pertama, ASUS BR1100CKA yang desainnya clamshell.
Laptop ini gampang dipergunakan anak-anak. Yang kedua adalah ASUS BR1100FKA
dengan desainnya yang convertible serta fleksibel bisa membuat interaksi
anak maksimal dalam proses pembelajarannya. Nah, kedua varian ASUS BR1100 ini
tersedia dengan fitur rugged design yang memiliki bermacam modul
pengaman khusus. Olehnya itu aman dipergunakan oleh buah hati.
Salah satunya nih, berupa lapisan karet pelindung di sekeliling body
ASUS BR1100. Karet pelindung khusus ini mampu meredam benturan dan memastikan
komponen penting di dalam ASUS BR1100 terjaga dengan baik.
Cocok ya menjadi teman anak yang selalu bergerak aktif. Salah satu
kekhawatiran kita ketika anak menggunakan perangkat elektronik kan ketika
mereka tak mau melepaskannya sembari terus bergerak. Fitur ini meminimalkan
omelan keluar dari mulut orang tua.
Bukan hanya itu, tangguhnya ASUS varian BR1100 ini semakin
dikukuhkan dengan fakta diperolehnya sertifikasi lolos uji ketahanan yang
terstadardisasi militer AS (MIL-STD-810H). Ini berarti laptop ASUS BR1100 sudah
lolos berbagai pengujian ekstrem sesuai standard militer Amerika Serikat, lho!
Menariknya, laptop tipe ini sudah dinyatakan lolos dalam 22 jenis
pengujian ekstrem. Di antaranya uji penggunaan dalam suhu ekstrem, uji terhadap
benturan dan terhadap vibrasi.
Hal lainnya yang menambah poin ketangguhan ASUS BR1100 adalah spill-resistant
keyboard-nya. Laptop ini tetap bisa berfungsi dan terlindungi meski ada bagian
dari keyboard-nya yang terkena tumpahan benda cair.
2. Mudah
Dirawat
ASUS BR1100 termasuk jenis laptop yang sangat mudah dirawat. Berkat
desain komponennya yang modular, laptop ini gampang perawatannya. Oleh
karena itu jika misalnya terjadi kerusakan, proses perbaikannya bisa lebih
cepat dan mudah.
3. Fitur
Konektivitas
Fitur konektivitas ASUS BR1100 menggunakan WiFi 6. Keunggulan WiFi 6
ini adalah memiliki kecepatan transfer data, pun kualitas konektivitas yang
lebih baik daripada WiFi generasi sebelumnya. Tentunya dengan demikian,
konektivitas ini bakal mampu memastikan kegiatan belajar online dilakukan
tanpa hambatan yang berarti.
4. Penghilang
Kebisingan
Laptop ini memiliki teknologi AI (artificial intelligence)
“noise cancelling”. Teknologi noise cancelling ini memungkinkan
suara bising di sekitar pemakai komputer ASUS BR1100 dapat otomatis dihilangkan.
Dengan demikian komunikasi antara anak dengan pengajarnya bisa dijamin lebih
jelas dan lancar.
5. Mereduksi Noise
pada Kamera
Agar bisa membuat screenshot pembelajaran yang jernih dan bisa
berkomunikasi dengan baik di dalam kelas daring, ASUS BR1100 bisa diandalkan
melalui kameranya. Kamera laptop ini mempunyai fitur noise reduction. Melalui
fitur ini, wajah user-nya tampil lebih jelas dan minim noise ketika
belajar online. Fitur ini juga membuat wajah tetap dapat terlihat jelas
meski digunakan pada berbagai kondisi cahaya sehingga memaksimalkan fleksibilitas
penggunaannya.
6. Daya Tahan
Baterai Mumpuni
Untuk belajar selama berjam-jam, ASUS BR1100 dapat diandalkan. Komputer
tipe ini memiliki daya tahan baterai yang mumpuni, yaitu hingga 10 jam pemakaian.
7. Port Lengkap.
ASUS BR1100 menyediakan port
lengkap bagi penggunanya. Dengan demikian laptop ini dapat dihubungkan dengan
berbagai perangkat pendukung. Nah, ini dia port pada ASUS BR1100, yaitu:
USB Type-C, USB Type-A, HDMI, dan Ethernet. Di samping itu, ada juga
3.5 mm audio jack bagi yang membutuhkan penggunaan perangkat audio
tambahan.
8. Layar
Sentuh dan Stylus
Menarik sekali ya jika belajar menjadikan perangkat ini laptop belajar
anak karena bisa menggunakan touch screen dan stylus. Nah, ASUS
BR1100FKA ini memilikinya. Stylus-nya bisa disimpan di dalam kompartemen
dalam bodi laptop ini.
9. Ada Opsi Upgrade
ASUS menyediakan opsi upgrade dengan 1 tambahan slot M.2.
Dengannya, dapat ditampung SSD yang memiliki kecepatan tinggi dengan kapasitas
hingga 1TB.
10. Pelindung
Bakteri
Bagi orang tua yang sangat peduli pada kesehatan anak, ASUS menyediakan
teknologi BacGuard pada laptop varian ini, lho. Teknologi BacGuard ini merupakan
teknologi anti bakteri yang diaplikasikan pada bagian keyboard.
Bagian ini kan merupakan bagian yang paling sering disentuh anak. Nah,
pada keyboard ada lapisan
pelindung yang bekerja, menghalangi bakteri
agar tidak berkembang biak sehingga menjadikan ASUS BR1100 higienis.
Teknologi anti bakteri ini telah terbukti mampu membatasi pertumbuhan
bakteri berbahaya dengan tingkat efektivitas sampai 99%, semisal bakteri E.coli
dan Staphylococus aureus di permukaan keyboard-nya selama 24 jam.
Teknologi ini telah diakui dan teruji melalui sertifikasi ISO 22196 serta JIS Z
2801.
11. Pelindung
Radiasi Cahaya Biru
Perhatian ASUS
pada kesehatan penggunanya patut diapresiasi. Satu lagi fitur khusus pelindung kesehatannya,
yaitu layar yang meminimalisir radiasi cahaya biru tanpa mengurangi kualitas
visualnya. Keandalan layar laptop ASUS jenis ini diakui dunia dengan sertifikasi
dari TÜV Rheinland untuk kategori low blue-light emissions.
Bagaimana, oke kan kecanggihan laptop ini? Jadi laptop untuk anak
sekolah SMA bisa banget, apalagi jadi laptop untuk anak SMP. Yuk segera browsing
harga laptop untuk belajar untuk mendapatkan harga terbaik dan pastikan
putra-putri mendapatkan Solusi
Berkarya Tanpa Batas dari Rumah.
0 komentar